Menjadi salah satu genre pada game online yang paling banyak menciptakan permainan dan paling banyak dimainkan orang-orang di seluruh dunia, RPG ternyata memiliki banyak hal yang menarik untuk dibahas, terutama bagi yang awam namun ingin mendalami genre ini.
Mulai dari pengertiannya, RPG atau Role Playing Game adalah genre permainan di mana pemainnya seolah-olah berperan menjadi tokoh dalam sebuah cerita atau sejarah yang ada di dalam game tersebut.
Para pemain game dimungkinkan dapat mengikuti dan melakukan pembentukan karakter pada tokoh cerita terutama dalam hal penampilan, memilih dan menjalankan rute atau alur cerita, berdiskusi dengan tokoh lainnya di dalam cerita, dan berbagai hal lain yang ada di dalam permainan.
Berdasarkan hal yang demikian, game RPG ini pun memiliki berbagai jenis dengan fungsi dan keunikan tertentu.
Berbagai Jenis Game Online RPG yang Menarik untuk Diketahui
Sebagai genre yang menekankan pemain game berperan menjadi tokoh di dalam permainan yang mereka mainkan, terdapat berbagai jenis RPG dengan fungsinya masing-masing.
Berbagai jenis tersebut dapat Anda ketahui melalui pembahasan-pembahasan berikut ini.
1. MMORPG
MMORPG atau Massively Multiplayer Online Role-Playing Game adalah salah satu jenis game RPG yang booming ketika internet sudah mulai digunakan di seluruh dunia.
Dalam jenis ini, ribuan bahkan jutaan orang akan masuk ke dalam game yang bersifat daring tersebut lewat server pusat dari permainan yang dimainkan.
Ketika masuk ke dalam server, mereka akan membuat karakter pribadi, memulai cerita dan petualangan dengan melakukan berbagai misi yang ada di dalam permainan.
Salah satu game MMORPG yang populer pada masa sekarang adalah Genshin Impact, Final Fantasy XIV, dan World of Warcraft.
2. Action RPG
Seperti namanya, game Action RPG adalah jenis permainan yang mana fokus utamanya adalah pertarungan.
Dalam jenis ini, pemain akan akan terlibat dengan kontrol pertarungan yang sifatnya dinamis sehingga diharapkan saat bertarung karakter yang bermain di dalamnya tetap lengkap.
Game jenis ini seringkali berfokus pada pada pemain tunggal, walau kadang kali punya komponen yang multipemain.
Salah satu game terpopuler dalam jenis RPG ini adalah Elden Ring, Dark Souls, dan Diablo.
3. JRPG
JRPG atau Japanese Role-Playing Game adalah salah satu jenis game online RPG yang grafis atau bentuk karakter serta lingkungan di dalam permainan memiliki corak seperti anime Jepang yang khas.
Jika game RPG jenis lainnya cenderung menuntut aksi langsung dan cepat, JRPG lebih kepada cara bertarung yang bergiliran atau turn-based.
Dengan sistem yang seperti itu, maka pemain memiliki waktu untuk berpikir dan mengambil keputusan untuk segala tindakannya.
Salah satu game jenis JRPG yang populer hingga sekarang adalah Final Fantasy, Dragon Quest, dan Persona.
4. Sandbox RPG
Merupakan salah satu jenis game RPG yang populer pada era sekarang, jenis Sandbox RPG adalah permainan yang mana para pemain memiliki kebebasan untuk berkeliling dunia di dalamnya sebebas mungkin.
Para pemain memiliki kesempatan untuk mengambil keputusan sendiri tanpa harus mengikuti alur cerita atau sejarah di dalam game sehingga semakin menarik untuk dimainkan.
Tidak memiliki tamat, map di dalam dunia game RPG jenis ini umumnya akan selalu bertambah dari waktu ke waktu sehingga membuat para pemain semakin leluasa untuk berkeliling.
Salah satu game yang populer dari jenis Sandbox RPG adalah Genshin Impact, Minecraft, dan The Elder Scrolls V: Skyrim.
5. Tactical RPG
Seperti namanya, Tactical RPG adalah jenis game yang fokus utamanya adalah strategi dan taktik pertarungan yang mirip dengan konsep bermain catur.
Dalam game Tactical RPG ini, pemain harus mengelola tim karakter yang dimiliki serta memikirkan langkah-langkah yang strategis ketika mengalahkan musuh.
Salah satu game terpopuler dar Tactical RPG adalah Pokemon Conquest dan Fire Emblem.
Itulah berbagai jenis game online RPG sesuai fungsi dan tujuannya yang menarik untuk diketahui terutama bagi Anda kaum awam yang ingin paham lebih dalam tentang hal ini, sekian.