7 Peralatan Wajib saat Mengunjungi Wisata Luar Negeri

Siapa yang sedang berencana mengunjungi wisata luar negeri? Bila Anda salah satunya, sebaiknya ketahui terlebih dahulu beberapa peralatan yang wajib dibawa. Hal ini bisa membantu perjalanan Anda jadi lebih lancar dan tidak terganggu. Jadi, Anda bisa menikmati liburan dengan lebih mengasyikan.

Pergi ke luar negeri merupakan perjalanan yang cukup jauh. Tentunya, Anda membutuhkan sederet peralatan tertentu untuk bisa memenuhi kebutuhan di sana. Tidak hanya pakaian dan uang, ada beberapa hal lainnya yang tidak kalah penting dipersiapkan. Apa saja kira-kira?

7 Perlengkapan Wisata Luar Negeri yang Wajib Dibawa

Sebelum sampai pada hari keberangkatan, sebaiknya siapkan terlebih dahulu beberapa perlengkapan berikut ini:

  1. Dokumen Penerbangan
    Hal pertama yang tidak boleh Anda lupakan ketika pergi jalan-jalan ke luar negeri yaitu dokumen penerbangan. Dokumen ini mencakup tiket pesawat, paspor, beserta visa. Pastikan semua dokumen tersebut telah siap dalam satu dompet atau tas sehingga mudah dijangkau ketika diperlukan.
    Selain itu, Anda juga bisa mempersiapkan tiket secara online dari jauh-jauh hari sebelum keberangkatan agar lebih cepat. Pastikan juga paspor yang dimiliki masih berlaku dan tidak dekat dengan waktu kadaluwarsa.
  2. Uang Cash
    Perlu diketahui bahwa sangat penting untuk membawa uang cash ketika wisata ke luar negeri. Anda bisa membawa uang cash yang sesuai dengan mata uang negara tujuan. Uang cash ini diperlukan untuk memenuhi kebutuhan selama perjalanan. Misalnya, transportasi umum, akomodasi, atau membeli makanan.
    Untuk mendapatkan uang cash ini, Anda bisa menukar mata uang rupiah dengan mata uang asing melalui bank atau money changer. Simpanlah uang tersebut pada dompet atau tas yang mudah diakses dan aman.
  3. Obat-obatan
    Perlengkapan yang satu ini seringkali terlupakan, padahal tidak kalah penting dari perlengkapan lainnya. Anda bisa membawa obat-obatan yang biasa dikonsumsi sehari-hari atau obat-obatan untuk mengatasi kondisi tertentu. Misalnya, obat maag, obat sakit kepala, obat mual, dan obat-obatan lainnya.
  4. Outfit yang Cocok
    Pergi mengunjungi wisata luar negeri tanpa membawa outfit yang cocok rasanya pasti kurang afdol. Oleh karena itu, pastikan Anda membawa perlengkapan yang satu ini di koper.
    Dalam memilih outfit, Anda bisa mengecek terlebih dahulu cuaca atau kondisi lingkungan dari negara yang dituju. Misalnya, di negara tujuan sedang musim dingin, maka Anda bisa membawa pakaian tebal seperti coat, jaket, syal, dan sebagainya.
  5. Charger Adaptor
    Charger adaptor merupakan salah satu perlengkapan penting yang tidak boleh ketinggalan. Pasalnya, di luar negeri ada berbagai jenis colokan yang mungkin tidak sesuai dengan yang ada di Indonesia. Oleh karena itu, Anda membutuhkan adaptor ini untuk tetap bisa menggunakan colokan listrik di sana.
  6. Tripod
    Jangan pernah lupakan tripod ketika Anda pergi berwisata, termasuk ketika mengunjungi wisata di luar negeri. Pasalnya, alat ini bisa mempermudah Anda untuk mengabadikan setiap momen ketika di luar negeri.
    Anda bisa memilih tripod yang bisa dibongkar pasang agar lebih mudah dibawa dalam tas. Dengan begitu, Anda bisa mengambil foto dari berbagai angle dengan puas selama di luar negeri.
  7. Powerbank
    Pastinya Anda merasa kesal ketika akan mengambil foto, tapi ternyata baterai ponsel habis. Untuk mencegah hal ini terjadi, Anda bisa membawa powerbank. Alat ini bisa membantu mengisi perangkat Anda selama perjalanan dengan mudah.

Selain beberapa perlengkapan di atas, masih banyak perlengkapan lainnya yang tidak kalah penting dibawa saat wisata luar negeri, seperti alat mandi, travel toiletries, dan masih banyak lagi. Anda bisa menyesuaikannya dengan kebutuhan.

Back To Top