Salah satu jenis komoditas yang sangat penting bagi dunia yaitu minyak bumi, sehingga hal ini pun sangat berpengaruh terhadap pergerakan ekonomi global. Di dunia ini, ada berbagai negara yang memiliki banyak sumber daya minyak bumi, serta ada pula yang tercatat sebagai sebagai negara dengan ekspor minyak bumi terbesar.
Negara mana saja yang berperan penting dalam mengekspor minyak bumi untuk kebutuhan pasar internasional? Simak penjelasan selengkapnya melalui artikel ini dan pastikan Anda lebih mengenal tentang informasi penting dunia!
Daftar Negara Pengeskpor Minyak Bumi Terbesar Saat Ini
Secara sederhana, minyak bumi dapat diartikan sebagai bahan bakar fosil yang juga menjadi bahan baku untuk berbagai komoditas, misalnya bensin, solar, gas LPG, dan banyak aneka kimia lainnya. Karena sangat banyak fungsi dan manfaatnya, maka wajar saja jika minyak bumi menjadi hal yang sangat diperlukan bagi dunia.
Namun, tidak semua negara memiliki sumber daya minyak buminya sendiri, sehingga masih membutuhkan pasokan dari negara lainnya. Sebenarnya, ada cukup banyak negara penghasil minyak bumi di dunia ini, tetapi dalam skala yang berbeda-beda. Jika Anda bertanya tentang negara pengekspor minyak bumi terbesar, maka daftar di bawah ini adalah jawabannya.
-
Arab Saudi
Di posisi pertama, ada Arab Saudi yang memang sudah sangat terkenal sebagai penghasil minyak bumi dalam skala besar. Inilah negara pengekspor minyak bumi terbesar di dunia, dengan pendapatan sebanyak 95,7 miliar dollar Amerika pada tahun 2020. Arab Saudi bisa memproduksi hampir 12 juta barel minyak dalam setiap harinya, jika melihat data dari tahun tersebut.
Jika melihat dari persentasenya, maka 15% kebutuhan minyak bumi dunia dipasok dari hasil ekspor negara ini. Industri minyak bumi yang ada di Arab Saudi pun tekah menyimbang sebesar 70% pendapatan negara, angka yang sangat fantastis sebagai salah satu komoditas ekspor.
-
Rusia
Di posisi kedua, ada negara Rusia yang telah mengekspor minyak bumi dan memenuhi sebesar 11,6% dari kebutuhan minyak bumi secara global. Pendapatan yang dihasilkan dari komoditas ini pada tahun 2020 yaitu sebesar 74,4 miliar dollar Amerika Serikat.
Jika melihat rata-rata hariannya, maka setiap harinya Rusia bisa memproduksi hingga 10,5 juta barel minyak bumi. Kebutuhan minyak bumi di kawasan Eropa pun sangat bergantung dari negara Rusia. Karena dominasi ini, pada September 2020, G7 bahkan sepakat untuk membatasi harga minyak bumi yang diekspor oleh Rusia.
-
Amerika Serikat
Amerika Serikat memang sangat layak disebut sebagai negara super power, karena telah menguasai berbagai sektor penting dalam ekonomi global. Salah satunya, negara ini juga menjadi pengekspor minyak bumi terbesar ketiga dunia.
Pada tahun 2020 telah berhasil mendapatkan penghasilan sebesar 52,3 miliar dolar. Negara ini berkontribusi memenuhi sekitar 8,17 dari total ekspor minyak bumi dalam skala global, dengan memproduksi 18,61 juta barel setiap harinya.
-
Kanada
Selanjutnya, ada negara Kanada yang telah memenuhi kebutuhan minyak bumi global sebesar 7,37%. Penghasilan yang didapatkan dari sektor ini pun bisa mencapai angka 47,2 miliar dolar Amerika Serikat. Kanada juga diketahui memiliki cadangan minyak dalam jumlah yang cukup fantastis dan terletak di wilayah pasir minyak Alberta.
-
Irak
Terakhir, ada Irak yang bisa mencapai pendapatan 45,2 miliar dollar Amerika Serikat pada tahun 2020 untuk sektor minyak bumi. Irak telah mengekspor sebesar 7,06% dari total kebutuhan minyak dunia.
Itu tadi 5 negara yang memainkan peran sangat penting untuk memenuhi kebutuhan minyak bumi dalam skala global, karena mereka yang paling banyak mengekspor komoditas yang satu ini. Informasi sejenis ini terbilang penting jika Anda ingin selalu update tentang kondisi ekonomi dalam skala dunia.
Meski bagaimanapun, minyak bumi adalah komoditas yang berperan penting untuk berbagai keperluan vital sehari-hari. Perubahan harga minyak bumi dunia pun bisa sangat berpengaruh terhadap pergerakan ekonomi global, sehingga tidak salah jika Anda mengikuti perkembangannya.